Menu

Mode Gelap

Kabar Desa · 23 Jan 2020

Setelah Enam Tahun Menderita, Februari Nanti Moutong Barat Terbebas dari Krisis Air Bersih


 Setelah Enam Tahun Menderita, Februari Nanti Moutong Barat Terbebas dari Krisis Air Bersih Perbesar

Reporter : Rais H. Rantenai

banner DiDisdik

PLANO, Moutong- Setelah enam tahun lamanya mengalami krisis air bersih, bulan Februari 2020 mendatang pemerintah Desa Moutong Barat mengupayakan agar masyarakatnya sudah menikmati air bersih.

Kepada Beritaplano.com, Kepala Desa Moutong Barat Muhamad Mawardi mengatakan, lebih dari enam tahun masyarakatnya mengalami krisis air bersih. Bertahun-tahun masyarakatnya harus pergi ke desa- desa tetangga untuk mengambil air memenuhi kebutuhan rumah tangga mereka.

Kepala Desa Moutong Barat Muhamad Mawardi

“Pengadaan air bersih sudah menjadi program prioritas kami di tahun 2019 kemarin, pemerintah desa menganggarkan Rp. 794 juta dari dana desa,” ungkapnya saat ditemui diruang kerjanya, Kamis (23/1/2020).

Muhamad Mawardi juga mengatakan, pekerjaan untuk air bersih ini di mulai dari tahap II tahun 2019, akan tetapi pekerjaan tersebut menyebrang tahun dikarenakan pelaporan realisasi anggaran tahap II megalami kendala dan pengajuan berkas untuk tahap 3 baru di ajukan bulan desember 2019 kemarin.

banner Dinas Kesehatan

Lanjut dia, untuk meminimalisir anggaran maka Pemerintah Desa Moutong Barat bekerja sama dengan pemerintah Desa Labuan yang juga mengalami krisis air bersih, agar sumber air yang ada di pegunungan Desa Salumpengut bisa sampai ke Desa Moutong Barat.

“Anggaran Rp. 794 juta tersebut tidak akan cukup jika dihitung dengan jarak tempuh kurang lebih 11 KM dari mata air yang berada di pegunungan Salampengut,” jelasnya.

Pihaknya berharap pada bulan Februari 2020 tidak ada lagi kendala sehingga air bersih sudah bisa masuk ke Desa Moutong Barat. Meski kata dia, layanan air bersih tersebut masih akan dibuka di keran umum dusun, belum langsung ke rumah warga.

“Sementara belum langsung kerumah warga, tetapi kami akan mengadakan keran umum di tiap-tiap dusun dengan jarak 50-100 meter/ 1 keran,” urainya.

Sementara itu, Pendamping Lokal Desa (PLD) Moutong Barat Muliyadi menambahkan, program ini akhirnya terpaksa menyebrang tahun karena jarak sumber air yang cukup jauh, dan pencairan dana desa yang terlambat termasuk. Tetapi kata dia, diupayakan Februari nanti warga Moutong Barat sudah menikmati air bersih.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 20 kali

Baca Lainnya

Mencengangkan, Sekelas BKPSDM Parimo Akui Keliru Terbitkan Tanggal SK Pemberhentian Pejabat Eselon 2

17 Februari 2023 - 00:14

Pejabat Eselon 2 Yang Dinonaktifkan, Pidanakan Bupati  Parigi Moutong

16 Februari 2023 - 17:48

Disdukcapil Parimo Sasar Siswa Rekam KTP

13 Februari 2023 - 21:15

Indonesia Siapkan Bantuan Uang Tunai Masing-Masing 1 Juta Dolar AS untuk Turki dan Suriah

11 Februari 2023 - 13:47

KTT G20, Jokowi: Kita Perlu WHO Yang Kuat dan Bertaring

15 November 2022 - 16:07

Urai Kemacetan Pantura, Tol Semarang-Demak Seksi II Siap Dibuka

14 November 2022 - 17:24

Trending di Pemerintahan