Menu

Mode Gelap

Kabar Desa · 29 Feb 2020

Camat Kasimbar Lantik Pengurus BPD


					Camat Kasimbar Lantik Pengurus BPD Perbesar

Reporter : Sam’Udin

banner DiDisdik

PLANO, Kasimbar- Pemerintah Kecamatan Kasimbar melantik pengurus BPD lima desa, yakni Desa, Donggulu, Desa Laemanta, Desa Tovalo, Desa Posona dan BPD Desa Silampayang, di Kantor Desa Laemanta, Jum’at ( 28/2).

Pengambilan sumpah janji yang dilakukan kepada pengurus BPD oleh Camat Kasimbar Abdul Manan Daeng Malindu, disaksikan oleh  pemerintah kecamatan, para kepala  sesa sek- Kecamatan Kasimbar, pengurus KUA sebagai rohaniawan, serta tokoh agama, tokoh adat, dan masyarakata setempat.

Abdul Manan, dalam sambutannya mengatakan, pengurus BPD yang dipilih harus bersumpah dan berjanji secara bersama- sama dihadapan masyarakat  untuk menjalankan tugas dan fungsi pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari rakyat yang ditetapkan secara demoratis.

Dia mengatakan, Badan Permusyawaratan Desa memiliki tiga fungsi utama yaitu membahas dan menyepakati rancangan peraturan desa bersama Kepala Desa, menampung serta menyalurkan aspirasi masyarakat desa, dan melakukan pengawasan kinerja Kepala Desa dalam melaksanakan pelayanan pembangunan desa.

banner Dinas Kesehatan

Untuk itu kata dia, BPD juga harus ikut berperan aktif dalam perencanaan pembangunan di desa sehingga dengan demikian semua perencanaan pembangunan desa dapat tercapai sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama.

“Anggota BPD yang barusan dilantik agar dapat mengemban amanah dan menjalankan tugas dan tangung jawaba  dengan sebaik-baiknya,” pinta  Abdul Manan.

Selanjutnya kata dia, anggota BPD adalah mitra kerja kepala desa  harus energik,  mempunyai visi, inovatif dan bersama-sama Kepala Desa berkomitmen membangun desanya.

“Bukan saling  mengkritik, menyalahkan  dan  saling menjatuhkan antara satu dengan yang lain, harus kompak dalam melaksanakan program pembangunan Desa. Harus ada bermusyawarah, bermufakat dalam menyusun program-program pembangunan desa yang tertuang didalam APBDes,” imbaunya.

Ditambahkannya, bahwa tugas berat yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat oleh BPD adalah pemilihan kepala desa, sekitar bulan  April 2020. Sehingga anggota BPD yang  akan melakukan  Pilkades harus bekerja ekstra.

Kata dia, ada sekitar lima desa yang akan melaksankan pilkades  di Kecamatan Kasimbar yaitu Desa Donggulu Selatan, Desa Labuan Donggulu, Desa Laemanta, Desa Kasimbar Palapi dan Desa Silampayang.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 23 kali

Baca Lainnya

Mencengangkan, Sekelas BKPSDM Parimo Akui Keliru Terbitkan Tanggal SK Pemberhentian Pejabat Eselon 2

17 Februari 2023 - 00:14

Pejabat Eselon 2 Yang Dinonaktifkan, Pidanakan Bupati  Parigi Moutong

16 Februari 2023 - 17:48

Disdukcapil Parimo Sasar Siswa Rekam KTP

13 Februari 2023 - 21:15

Indonesia Siapkan Bantuan Uang Tunai Masing-Masing 1 Juta Dolar AS untuk Turki dan Suriah

11 Februari 2023 - 13:47

KTT G20, Jokowi: Kita Perlu WHO Yang Kuat dan Bertaring

15 November 2022 - 16:07

Urai Kemacetan Pantura, Tol Semarang-Demak Seksi II Siap Dibuka

14 November 2022 - 17:24

Trending di Pemerintahan