Menu

Mode Gelap

Ragam · 21 Jul 2020

Bank Syariah Mandiri Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Parimo Bersama Laznas Umat


 Bersama Laznas Umat, Bank Syariah Mandiri Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Parimo Perbesar

Bersama Laznas Umat, Bank Syariah Mandiri Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Parimo

Laporan : Faradiba

Beritaplano, Parigi Moutong –  Bank Syariah Mandiri (BSM) KCP Parigi Moutong (Parimo)bersama Laznas Umat , menyalurkan bantuan untuk kebutuhan korban banjir yang melanda sejumlah Desa di eks Kecamatan Parigi.

banner DiDisdik

Branch Manager BSM KCP Parimo, M.A.Danan Jaya mengatakan, bantuan yang disalurkan pihaknya berupa family kit dan paketan sembako.

“Adapun titik penyaluran diserahkan di beberapa posko, yakni diantaranya posko Palang Merah Indonesia (PMI) di Desa Olaya, posko Tagana di Desa Olobaru dan posko BPBD di Desa Boyantongo,” ujar Danan Jaya usai menyerahkan bantuan kepada korban banjir, Senin (20/7/2020).

Selain penyerahan di beberapa posko, pihaknya juga menyerahkan langsung bantuan kepada 121 warga Dusun 4 Desa Olaya.

Menurut Danan Jaya, bantuan yang telah diserahkan merupakan bentuk wujud tanggung jawab kepedulian sosial Bank Syariah Mandiri (BSM) kepada masyarakat korban yang terdampak banjir di Kabupaten Parimo.

banner Dinas Kesehatan

“Kami turut prihatin atas bencana banjir yang terjadi, kami berharap bantuan yang telah disalurkan semoga dapat meringankan beban para korban,” harapnya.

Sebelumnya diberitakan, berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), banjir yang menghantam sungai desa Boyantongo pada Sabtu malam (11/7/2020), melahap 7 rumah dan 14 rumah lainnya terancam.

Sekretaris BPBD Parimo, Nyoman Adi yang dikonfirmasi media ini mengatakan, untuk 14 rumah yang terancam pihaknya sementara melakukan koordinasi dengan pemilik rumah dan pihak pemerintah Desa Boyantongo untuk melakukan pembongkaran terhadap 14 rumah tersebut.

Sebab menurutnya, 14 rumah ini jika tidak dilakukan pembongkaran akan terancam hanyut jika ada susulan banjir, karena sebagian besar badan rumah sudah tergerus.

Baca juga Gabungan Organisasi Profesi Kesehatan Parimo Bantu Korban Banjir

Baca juga PAFI Parimo Beri Bantuan Korban Banjir Desa Olaya

Baca juga Banjir Boyantongo “Lahap” 7 Rumah Warga, 14 Rumah Terancam

 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 13 kali

Baca Lainnya

3 Keutamaan Sholat Tarawih: Meningkatkan Kualitas Ibadah di Bulan Ramadhan

30 Maret 2023 - 15:32

Keutamaan Sholat Tarawih

3 Aktivitas Kreatif untuk Dilakukan Bersama Keluarga saat Lebaran

28 Maret 2023 - 15:48

Aktivitas Kreatif saat Lebaran

5 Destinasi Wisata Seru untuk Dikunjungi Selama Idul Fitri

28 Maret 2023 - 15:25

Destinasi Wisata

10 Makanan Khas Lebaran yang Harus Anda Coba

28 Maret 2023 - 15:08

Makanan Khas Lebaran

7 Tradisi Unik Merayakan Idul Fitri di Indonesia

28 Maret 2023 - 14:59

Merayakan Idul Fitri

5 Tips untuk Meningkatkan Kualitas Video di YouTube

19 Maret 2023 - 09:51

Meningkatkan kualitas video di YouTube
Trending di Ragam